Pada hari Senin, 24 Maret 2025 lalu HIMA Psikologi UBM Kampus Serpong mengadakan kegiatan Pelatihan Internal untuk seluruh anggota HIMA Psikologi UBM Kampus Serpong dengan tema “Building a Psychology Career: Readiness and Stress Coping Techniques” di R1401 Kampus Serpong UBM Tower. Kegiatan ini bertujuan untuk membekali seluruh anggota pengurus HIMAPSI dengan pemahaman mendalam mengenai kesiapan karier di bidang psikologi, keterampilan yang dibutuhkan, serta langkah-langkah untuk meraih kesuksesan. Selain itu, kegiatan ini juga memberikan wawasan terkait berbagai tantangan yang akan dihadapi dalam dunia kerja, sekaligus melatih anggota dalam menerapkan strategi dan teknik coping yang efektif untuk mengelola stres selama perjalanan membangun karier, baik saat masih kuliah, magang, maupun di dunia kerja secara profesional. Dengan demikian, kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan ketahanan mental serta kemampuan beradaptasi anggota pengurus HIMAPSI dalam menghadapi dunia kerja di masa mendatang.
Narasumber dalam kegiatan seminar ini adalah Alicia Augustine Margaretha S.Psi. Merupakan seorang lulusan Sarjana Psikolog yang menyelesaikan pendidikan dan memperoleh gelar Sarjana Psikolog di Universitas Bunda Mulia Kampus Serpong yang saat ini menjalani peran sebagai Human Resource Business Partner (HRBP) Intern di Asia Pulp & Paper. Sebelumnya, ia juga memiliki pengalaman magang di bidang psikologi di Smile Consulting Indonesia. Pada masa perkuliahan pun, ia aktif di HIMA Psikologi UBM Kampus Serpong dan menjabat sebagai Ketua pada periode 2022-2023 setelah sebelumnya menjadi anggota sejak 2020. Untuk mendukung keahliannya, ia telah memperoleh berbagai sertifikasi, termasuk Behavioral Event Interview (BEI), HR Introduction, HR Staff, dan Key Performance Indicator (KPI) pada September 2024, serta sertifikasi sebagai Counselor pada Desember 2022.
Acara ini dihadiri oleh seluruh anggota HIMA Psikologi Kampus Serpong tahun 2024/2025. Tidak hanya pemaparan materi, terdapat sesi tanya-jawab yang bertujuan memberikan kesempatan bagi peserta pelatihan untuk bertanya lebih lanjut tentang topik yang dibawakan dan menerima tanggapan langsung dari narasumber. Di akhir sesi tanya-jawab, terdapat aktivitas untuk penerapan materi yang telah disampaikan.
Setelah rangkaian kegiatan selesai, seluruh panitia, narasumber dan peserta melakukan foto bersama serta peserta diminta mengisi absensi kedua dan evaluasi terakhir sebelum meninggalkan ruangan kelas. Kemudian seluruh rangkaian kegiatan pelatihan internal selesai. Terima kasih atas kehadiran seluruh anggota HIMA Psikologi Universitas Bunda Mulia Kampus Serpong dan seluruh pihak terkait yang telah membantu. Sampai jumpa di acara HIMA Psikologi UBM Kampus Serpong lainnya.