Ketahanan mental (mental resilience) adalah kemampuan seseorang untuk bangkit dari situasi sulit, beradaptasi dengan tekanan, dan tetap mampu berkembang secara positif. Dalam kehidupan sehari-hari, individu tidak lepas dari tantangan, kegagalan, maupun tekanan emosional yang dapat memicu pikiran negatif. Jika tidak dikelola dengan baik, hal tersebut dapat berdampak pada kesehatan mental, motivasi, hingga performa dalam aspek kehidupan, termasuk akademik dan relasi sosial. Oleh karena itu, penting bagi setiap orang, khususnya mahasiswa, untuk memahami bagaimana membangun ketahanan mental agar mampu mengubah tekanan menjadi pijakan pertumbuhan pribadi.
Student Advisory Center hendak mengadakan sebuah seminar bertajuk “Mental Resilience: How to Turn Negativity into Personal Growth”. Melalui seminar ini, diharapkan mahasiswa dapat memahami konsep ketahanan mental, mengenali pengaruh pikiran negatif terhadap keseharian, serta mengetahui strategi praktis untuk mengelola tekanan dan membangun pola pikir yang tangguh. Dengan membekali diri dengan ketahanan mental, mahasiswa diharapkan mampu mengatasi berbagai tantangan dan tetap berkembang secara optimal dalam dunia pendidikan maupun kehidupan pribadi.
Seminar ini bertujuan untuk menambah pengetahuan mahasiswa terkait konsep mental resilience, memberikan edukasi mengenai dampak pikiran negatif terhadap proses belajar dan kesejahteraan mental, menjelaskan strategi yang dapat dilakukan untuk mengubah tekanan menjadi peluang bertumbuh, serta memberikan pemahaman tentang langkah-langkah preventif dalam memperkuat ketahanan mental sejak dini. Dengan demikian, mahasiswa tidak hanya mampu mengelola dirinya sendiri di tengah tekanan, tetapi juga dapat menjadi support system yang positif bagi lingkungan sekitarnya.
Berdasarkan uraian di atas, Student Advisory Center (SAC) mengadakan seminar edukatif sebagai salah satu langkah mendukung mahasiswa Universitas Bunda Mulia dalam menghadapi tantangan kehidupan secara lebih adaptif dan sehat secara mental. Topik dalam seminar ini adalah “Mental Resilience: How to Turn Negativity into Personal Growth”. Seminar ini akan dilaksanakan pada hari Rabu, 16 April 2025 pukul 11.00 WIB secara onsite, dengan narasumber dr. Putri Rosarie, Sp.KJ.
Seminar ini tidak dipungut biaya untuk mahasiswa Universitas Bunda Mulia kampus Serpong.
Universitas Bunda Mulia, Bridging Education to the Real World!