S1 Bahasa Inggris
Studi Bahasa Inggris Berkualitas Unggul
Studi Bahasa Inggris Berkualitas Unggul
Hingga saat ini, bahasa Inggris masih menjadi bahasa internasional yang dibutuhkan di setiap industri. Kemampuan berbahasa Inggris yang baik akan membuka banyak peluang karir untuk kamu, baik di masa kini maupun masa depan.
Di Universitas Bunda Mulia, Program studi Bahasa Inggris sudah berdiri sejak 2 Agustus 2007 sesuai dengan SK Penyelenggaraan Perguruan Tinggi No.4121/D/T/K-III/2009. Pembelajaran di dalamnya mengkaji, menerapkan, dan mengembangkan berbagai aspek bahasa Inggris.
Mahasiswa diajarkan keahlian berbahasa Inggris secara lisan dan tulisan lewat mata kuliah yang berkaitan dengan kemampuan listening, speaking, reading, writing, serta vocabulary dan grammar. Namun tak berhenti di sana, pelajaran juga ditunjang dengan pengetahuan linguistik, sastra, budaya, penerjemahan dan penjurubahasaan, pengajaran, dan komunikasi digital agar mahasiswa bisa menjadi lulusan dengan beragam kompetensi dan siap menghadapi dunia kerja.
Akreditasi:
Unggul
Kredit lulus:
144 SKS
Durasi:
4 tahun
Gelar:
Sarjana Linguistik (S.Li.)
Program studi Bahasa Inggris mendukung implementasi MBKM dengan memberi pilihan magang dan studi independen bersertifikat.
Kurikulum yang ditawarkan bersifat fleksibel dengan menyajikan beragam mata kuliah pilihan sehingga mahasiswa bebas memilih mata kuliah sesuai dengan minat dan arah karir. Mata kuliah yang dipelajari pun relevan dengan perkembangan jaman, ilmu pengetahuan, dan industri.
Peluang kerja terbuka luas bagi lulusan S1 Bahasa Inggris UBM, karena lulusan memiliki kompetensi yang bervariasi, dan sesuai dengan kebutuhan Industri. Lulusan UBM sudah terbukti mudah mencari pekerjaan dan memiliki keahlian yang diakui industri.
Selama masa perkuliahan, mahasiswa S1 Bahasa Inggris UBM perlu memenuhi kredit lulus 144 SKS. Berikut ini adalah daftar mata kuliah untuk program studi S1 Bahasa Inggris:
Lulusan S1 Bahasa Inggris terbukti mampu bekerja dan beradaptasi dengan perkembangan dunia industri yang kerap berubah, tidak pasti, kompleks, dan ambigu.
Himpunan Mahasiswa Bahasa Inggris disebut dengan nama ‘ACES – Accomplished Community of English Speakers.’ Sejak tanggal berdirinya, himpunan mahasiswa telah menjadi wadah bagi mahasiswa untuk terlibat dalam berbagai kegiatan organisasi dan melatih kemampuan memimpin.
Aktivitas himpunan mahasiswa bahasa Inggris meliputi kunjungan industri, seminar nasional, perlombaan, dan masih banyak lagi.
Sabtu, 1 Maret 2025 – Program Studi Bahasa Inggris (BI) Universitas Bunda Mulia telah mengadakan kegiatan Pelatihan Soft Skill. Acara ini diselenggerakan secara daring oleh Himpunan […]
Pada tanggal 1 Maret 2025, Prodi Bahasa Inggris, Universitas Bunda Mulia akan mengadakan pelatihan soft skill yang bertajuk “Communication & Organization: Secret Pathway to a Bright […]
Kamis, 6 Februari 2025 – Program studi Bahasa Inggris Universitas Bunda Mulia, kampus Ancol dan kampus Serpong, telah melaksanakan kegiatan Kunjungan Industri (Industrial Visit) secara onsite […]
Februari – Mei 2025 – Prodi Bahasa Inggris, Universitas Bunda Mulia akan mengadakan serangkaian kegiatan Abdimas (Pengabdian Kepada Masyarakat) secara tatap muka untuk para siswa-siswi SMA […]
Pada tanggal 6 Februari 2025, Prodi Bahasa Inggris, Universitas Bunda Mulia akan mengadakan kunjungan industri secara onsite ke Kementrian / Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) […]
8 – 9 Januari 2025 – Prodi Bahasa Inggris, Universitas Bunda Mulia (UBM) telah mengikuti lomba yang diselenggarakan oleh Bina Nusantara English Club (BNEC), Universitas Bina […]