Jakarta, 1 Maret 2025 – Sotthi Hotu, Namo Buddhaya, Namo Amitofo. Unit Kegiatan Rohani Buddha (UKR) KMB Dhammamitta Universitas Bunda Mulia dengan penuh sukacita merayakan Hari Raya Magha Puja pada Sabtu, 1 Maret 2025. Acara ini mengusung tema “Virtue and Loving-Kindness as the Path to True Happiness” dan berlangsung di The UBM Seminar Room, Lantai 7, Universitas Bunda Mulia, Kampus Ancol.
Perayaan Magha Puja ini dihadiri oleh mahasiswa aktif Universitas Bunda Mulia, Dhammaworker, alumni pengurus KMB Dhammamitta, serta tamu undangan dari KMB lainnya. Tema yang diangkat mengingatkan umat Buddha akan pentingnya menanam kebajikan dan menyebarkan kasih sayang dalam kehidupan sehari-hari sebagai wujud nyata dari ajaran Dhamma. Kebajikan mencakup perbuatan baik, kejujuran, serta penghormatan terhadap semua makhluk hidup. Sementara itu, kasih sayang adalah bentuk cinta tanpa syarat dan empati kepada sesama, tanpa memandang perbedaan. Dengan mengamalkan kebajikan dan kasih sayang, umat Buddha diajak untuk menciptakan kehidupan yang lebih harmonis dan damai, dimulai dari diri sendiri.
Acara diawali dengan registrasi peserta sebelum memasuki ruangan. Selanjutnya, kegiatan resmi dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars KMB Dhammamitta, diikuti oleh laporan Ketua Pelaksana, Ferlita Valencya, serta sambutan dari Ketua Umum KMB Dhammamitta, Robin Viery. Setelah itu, para peserta mengikuti kebaktian yang dilanjutkan dengan sesi Dhammatalk bersama Y.M. Bhikkhu Abhipuñño Thera dan Y.M. Bhikkhu Abhirato sebagai narasumber utama.
Dalam sesi Dhammatalk, peserta diberikan kesempatan untuk mengajukan pertanyaan, dan pertanyaan terbaik mendapatkan hadiah dari panitia. Sebelum acara berakhir, panitia mempersembahkan sebuah penampilan spesial. Selain itu, peserta juga diajak untuk menuliskan harapan mereka dan menempelkannya di tempat yang telah disediakan, sebagai simbol niat baik dan refleksi diri.
Dengan terselenggaranya perayaan Magha Puja ini, kami berharap acara ini dapat menjadi ladang kebajikan bagi semua pihak yang terlibat. Akhir kata, kami mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kerja sama dari seluruh pihak yang telah berkontribusi sehingga acara ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses.
Sabbe Satta Bhavantu Sukhitatta. Semoga semua makhluk hidup berbahagia. Sadhu… Sadhu… Sadhu… Sotthi Hottu, Namo Buddhaya, Namo Amitofo
KMB Dhammamitta
Universitas Bunda Mulia
Bridging Education to The Real World