Hi Biemers!
Jakarta, [Rabu, 11 Desember 2024] – Telkomsel bekerja sama dengan Program Studi Bisnis Digital dan Himpunan Mahasiswa Program Studi Bisnis Digital (EXODUS) menyelenggarakan kunjungan industri yang berlangsung di Telkomsel Smart Office (TSO), Jakarta. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan mendalam kepada mahasiswa terkait perjalanan digital Telkomsel serta peluang dan tantangan di dunia bisnis digital dengan bertemakan “AI as a Catalyst: Telkomsel’s Commitment to Innovation Development”
Jam 13:00 Kedatangan peserta di Lobby Telkomsel Smart Office (TSO). Peserta disambut dengan pemutaran TVC Telkomsel On The Loop. Kemudian peserta diarahkan ke Diorama untuk memulai acara di sana. Acara dibuka oleh Master of Ceremony (MC) dan mempersilahkan Bapak I Gede Wisnu Satria Chandra Putra, S.Kom., M.M. untuk memberikan kata sambutan hangat sebagai perwakilan dari Universitas Bunda Mulia (UBM).
Sesi “Telkomsel Profile & Journey” oleh Putri Gayatri, Staf Corporate Creative and Digital Communications, yang menjelaskan perjalanan Telkomsel sebagai pelopor transformasi digital di Indonesia. Kemudian acara dilanjutkan pada sesi “Careers Talk” bersama Olivia M. Setyonugroho, Staf PM Strategy Alignment, memberikan gambaran menarik tentang peluang karir di Telkomsel. Setelah kedua sesi tersebut berakhir Master of Ceremony (MC) membuka sesi tanya jawab, mahasiswa dengan antusias mengajukan pertanyaan kepada narasumber. Diskusi interaktif ini menambah wawasan terkait bagaimana telkomsel memberikan dukungan untuk berkarya dan menggali ide yang dimiliki oleh karyawan Telkomsel.
Selanjutnya memasuki Sesi “Expertise Talks 1: byU Journey & Digital Marketing” oleh Dwiandra A. Putra, Spesialis Digital Marketing byU, membahas strategi digital marketing yang sukses dan menjelaskan lebih dalam terkait keunggulan byU sebagai operator jaringan seluler yang mengarah kepada anak muda atau GenZ. Sesi ini juga membuka tanya jawab interaktif antar mahasiswa dan narasumber.
Sesi terakhir adalah Sesi “Expertise Talks 2: AI for Business” oleh Eko K. Adiyanto, Manager Data and Emerging Technology Strategy, memberikan wawasan tentang peran kecerdasan buatan (AI) dalam transformasi bisnis di Telkomsel. Sesi tanya jawab terakhir ini sekaligus menutup rangkaian diskusi.
Acara ditutup dengan penyerahan hadiah kepada mahasiswa yang bertanya kepada narasumber serta plakat, foto bersama, dan ucapan terima kasih kepada seluruh peserta dan narasumber. Kuliah Umum ini berlangsung dengan lancar dan baik dari awal hingga akhir. Diharapkan melalui Kunjungan industri ini, Mahasiswa/i Prodi Bisnis Digital kampus Serpong dapat mengerti bagaimana Telkomsel menerapkan AI dan sistem kerja AI di Telkomsel ini.
Kami mengucapkan Terima Kasih kepada narasumber, panitia, serta seluruh pihak yang terlibat dalam terlaksananya acara Kunjungan industri ini. Sampai jumpa di kegiatan berikutnya yang tentunya tidak kalah inspiratif!
Universitas Bunda Mulia, Bridging Education to the Real World