Selasa, 23 April 2024 – Program studi Bahasa Inggris Universitas Bunda Mulia kampus Ancol telah melaksanakan kegiatan kunjungan industri (industrial visit) secara onsite ke Harian Kompas yang beralamat di Jl. Palmerah Sel. No. 21, Jakarta Pusat. Harian Kompas, yang saat ini juga dikenal sebagai Kompas.id, merupakan salah satu media berita yang terpercaya dan kredibel di mata masyarakat Indonesia.
Acara kunjungan industri ini diikuti oleh 26 mahasiswa dan mahasiswi prodi Bahasa Inggris UBM dari kampus Ancol dari semester 2, 4, 6, dan 8. Para mahasiwa berkumpul pada pukul 11.30 WIB dan berangkat pada pukul 12.00 WIB dari gedung kampus UBM Ancol. Pada pukul 13.30, rombongan dari prodi Bahasa Inggris UBM kampus Ancol telah sampai di Harian Kompas. Adapun rombongan dari UBM diterima oleh pihak tim Marketing Communication Harian Kompas dan kegiatan dimulai pukul 13.50 WIB.
Di sesi pertama, tim Marketing Communication Harian Kompas memberikan sambutan terlebih dahulu kepada rombongan UBM. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pemaparan sejarah tentang Kompas serta informasi mengenai beberapa lini tim di Harian Kompas yang bisa diketahui lebih lanjut oleh peserta.
Setelah kata sambutan diberikan, Ibu Agustine Andriana Ayu Mahardika, S.Pd., M.Pd. selaku dosen pendamping dari prodi Bahasa Inggris UBM memberikan kata sambutan. Beliau menyampaikan bahwa rangkaian kunjungan industri diharapkan dapat memberi gambaran bagi mahasiswa dan mahasiswi agar dapat mengetahui tentang seluk beluk industri media dan jurnalisme yang tengah berkembang saat ini.
“Kunjungan industri ini tidak hanya memberikan wawasan yang berharga bagi mahasiswa kami tentang industri media dan jurnalisme, tetapi juga menginspirasi mereka untuk mengejar karier yang berkualitas dan memiliki dampak positif dalam masyarakat,” ucap Ibu Agustine di sela acara.
Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi pemaparan materi dan diskusi bersama narasumber yaitu Bapak Bonifasius Josie Susilo Hardianto selaku International Section Deputy Editor dari Kompas.id. Pada pemaparannya, Bapak Bonifasius memberikan penjelasan mengenai penggunaan Bahasa Inggris di dalam industri media, terutama di dalam industri media cetak pada masa digital sekarang.
Tak hanya sampai disitu, beliau juga memberikan pemahaman terkait penggunaan sistem kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) dalam proses pembuatan berita yang tengah menjadi sorotan dalam dunia jurnalistik pada saat ini. Selain itu, Bapak Bonifasius juga memberikan masukan dan informasi mengenai bagaimana lulusan prodi Bahasa Inggris dapat mampu bersaing dalam dunia jurnalistik lewat kompetensi pengetahuan bahasa yang dimiliki.
Seusai pemaparan dari narasumber, acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab oleh mahasiswa. Setelah itu, dilakukan closing speech serta penyerahan token of appreciation oleh Bapak Christopher Setiadi, S.Hum., M.I.Kom., C.IW., CPS., CBPA. selaku dosen pendamping prodi Bahasa Inggris UBM kepada pihak Harian Kompas yang diwakilkan olek Bapak Bonifasius. Dalam closing speech yang diberikan, Bapak Christopher berharap kegiatan ini bisa menjadi sebuah bekal pengetahuan yang bermanfaat untuk penentuan karir mahasiswa ke depannya.
“Kami berharap dari pemaparan yang telah didapat tadi bisa menjadi materi yang berguna untuk mahasiswa agar bisa mengetahui kebutuhan Bahasa Inggris di dalam industri media di masa sekarang ini serta termotivasi untuk mengejar impian karirnya di waktu mendatang, khususnya di bidang penulisan, penerjemahan, ataupun jurnalistik,” tutup Bapak Christopher.
Acara kemudian dilanjutkan dengan foto bersama dan aktivitas office tour ke Menara Kompas. Pada aktivitas tersebut, mahasiswa diajak berkeliling ke beberapa divisi Kompas agar bisa lebih mengenal perusahaan Kompas dan juga mengetahui suasana industri kerja dalam bidang jurnalistik secara langsung. Aktivitas kunjungan industri sendiri selesai dilaksanakan sampai di jam 16.00 WIB.
Kunjungan industri yang dilaksanakan oleh prodi Bahasa Inggris UBM Ancol ke Harian Kompas ini telah berjalan dengan baik dan lancar. Hal tersebut dapat terlihat dari pemberian tanggapan yang baik dari mahasiswa dan mahasiswi maupun dari pihak Harian Kompas terhadap rangkaian acara tersebut.
Akhir kata, kunjungan industri ini diharapkan dapat menambah wawasannya di bidang industri jurnalistik yang menjadi salah satu peluang besar di dalam berkarir. Selain itu, mahasiswa juga bisa mendapatkan gambaran terkait profesi di bidang penerjemahan dan komunikasi digital untuk karir mereka di masa mendatang.
“Universitas Bunda Mulia, Bridging Education to the Real World!”
Penulis : Christopher Setiadi, S.Hum., M.I.Kom., C.IW., CPS., CBPA.