Keep Exploring.
Ditulis oleh Fiola Angelina ( Mahasiswa Ilmu Komunikasi UBM Kampus Serpong Angkatan 2019)
Tangerang. Universitas Bunda Mulia melakukan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), acara ini dilangsungkan untuk memberikan ilmu-ilmu kepada Sekolah Menengah Atas yang bekerja sama dengan UBM, salah satunya adalah SMA Tarakanita 2.
PKM kali ini bertemakan Commodification of Labour yang berlangsung pada Kamis (11/11), pukul 14.30 – 16.00 WIB melalui media Zoom. Acara ini pandu oleh Yuni Clara selaku perwakilan dari Departmen Marketing UBM lalu penyampaian materi dipandu oleh Ignasius Liliek Senaharja, S.Sn., M.I.kom, selaku dosen Ilmu Komunikasi UBM.
Pada kesempatan kali ini, dosen Liliek menjelaskan salah satu materi ilmu komunikasi yaitu pengertian komodifikasi, contoh, serta kasus-kasus yang ada dan terjadi di kalangan media. Dalam penyampaian materi, dosen Liliek menggunakan bahasa dan penjelasan yang mudah dimengerti, sehingga informasi lebih mudah diterima. Selain penyampaian materi, dosen Liliek juga memberikan pengalaman selama bekerja di media.
Acara ini tidak berhenti begitu saja, UBM dan Alumni and Carrer Center mengadakan kegiatan sharing yang diberikan oleh Advenia Elizabeth. Nia adalah salah satu alumni UBM yang bekerja di salah satu stasiun televisi swasta yaitu RCTI. Disela kesibukannya, Nia bercerita mengenai kegiatan yang ia lakukan selama bekerja di media.
Acara ini ditutup dengan sesi tanya jawab, beberapa siswa SMA Tarakanita 2 bertanya mengenai kegiatan atau pengalaman dosen Liliek maupun Ka Nia selama bekerja di media. Dikarenakan adanya pekerjaan mendadak yang harus dilakukan oleh Ka Nia, maka dosen Liliek membantu menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut. Dari kegiatan PMK yang dilakukan ini, diharapkan siswa/I yang mengikuti rangkaian acara mendapatkan ilmu terutama Ilmu Komunikasi dan lebih tercerahkan nantinya saat memilih jurusan perkuliahan.
“Universitas Bunda Mulia, Bridging Education To The Real World!”
Keep Exploring.
360 Virtual Tour
Berita UBM