Oleh Florencia Karuna Suherman (Mahasiswi Ilmu Komunikasi Universitas Bunda Mulia Kampus Serpong Angkatan 2023) – Sabtu (22/02), Universitas Bunda Mulia Serpong sukses menyelenggarakan trial class secara on site di Lab TV, Alfa Tower, pada pukul 10.00 – 11.30 WIB bersama SMA Tarsisius Vireta Tangkab dengan tema “How to Be a Good Newscaster” yang diikuti sekitar 26 peserta.
Trial Class dipandu oleh Ibu Veronika Ita Karina Tarigan, S.Sos., M.I.Kom selaku Dosen Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Bunda Mulia Serpong dengan salah satu mahasiswi aktif prodi Ilmu Komunikasi angkatan 2023, yakni Afifah Elvira Devi.Ibu Ita memulai materi dengan mengenalkan jenis-jenis program yang ada di televisi seperti program berita, non-berita, game show, musik dan reality show. Program berita itu sendiri terbagi menjadi dua macam yaitu hard news (straight news, feature dan infotainment), serta soft news (current affair, dokumenter dan talk show). Selanjutnya, program non-berita merupakan program yang bersifat untuk menghibur penonton.
Program game show biasanya melibatkan sejumlah orang atau individu untuk bekerja sama atau bersaing memperebutkan hadiah yang menarik, berbeda dengan program musik yang ditayangkan dengan format video klip atau live stage di konser penyanyi yang bersangkutan. Lalu, program reality show merupakan program yang menampilkan adegan dalam situasi nyata, langsung dan tanpa ada skenario dari tim kreatif.
Selain itu, Ibu Ita juga menjelaskan terkait banyak sekali pihak-pihak yang terlibat di balik produksi media dan pemberitaan. Tidak hanya itu, Ibu Ita membagikan beberapa teknik untuk membaca berita yang benar agar dapat menarik atensi penonton, mulai dari intonasi, artikulasi, volume suara, tatapan mata, kesesuaian konteks dan tetap tenang saat ada kesalahan teknis. Apalagi, ada kegiatan yang sangat menarik di trial class ini yaitu Lidwina dan Dita, para pelajar dari SMA Tarsisius Vireta Tangkab ini langsung praktik sebagai newscaster dengan membacakan lead news program.
Melalui trial class ini, para peserta diharapkan dapat menerapkan ilmu-ilmu dan keterampilan sebagai seorang newscaster, khususnya pada bidang-bidang profesional dalam industri televisi.
Universitas Bunda Mulia, “Bridging Education to the Real World”